Uncategorised

Manfaat Beras Alami yang Sering Di Abaikan Orang

Setiap hari, orang selalu memasak nasi di rumah. Beras akan dicuci terlebih dahulu lalu dimasak menjadi nasi atau bubur, banyak yang langsung membuang air hasil cucian beras.

Siapa sangka, tidak hanya memanfaatkan beras untuk dimasak dan dijadikan nasi saja, air dari cucian beras ini rupanya memiliki banyak manfaat yang luar biasa yang tidak kita ketahui.

Jika sudah mengetahui hal ini, untuk masa yang akan datang lebih baik air hasil cucian ini dipakai kembali sesuai dengan manfaat yang akan kamu terima. Perlu kamu tau, air beras ini ialah larutan berwarna putih yang mirip dengan susu yang bisa kita dapatkan setelah merendam atau memasak beras.

Bagi kalian terutama perempuan, tentunya sangat berkeinginan untuk memiliki kulit wajah yang bersih dan terawat. Kulit yang bersih dan terawat biasanya ada perawatan yang rutin dengan menggunakan beberapa skincare alami ataupun bermerek agar0 tidak menimbulkan efek berbahaya terhadap kulit. Akan tetapi, selain menggunakan produk produk skincare, ada alternatif lain yang bisa kita lakukan yaitu dengan menggunakan produk berbahan yang alami, salah satunya air cucian beras.

Berikut, 6 manfaat air beras alami yang harus kamu tau:
1. Membantu mencerahkan kulit
Tidak heran, semua produk kecantikan memiliki bahan dasar pati beras untuk mencerahkan dan memutihkan kulit wajah tanpa harus melakukan perawatan yang cukup mahal.

2. Mengurangi kulit kering dan kusam
Penggunaan produk wajah akan mengakibatkan kulit kita iritasi dan kusam, hal tersebut disebabkan oleh kulit kering. Gunakan pati beras ini untuk mengurangi hal tersebut.

3. Mengecilkan Pori-Pori
Kandungan dalam air beras dipercaya dapat membantu mengecilkan pori-pori yang melebar Pori-pori melebar tentunya tidak enak dipandang dan membuat kamu kurang percaya diri ketika bertemu dengan orang lain.

4. Mencegah kulit gelap
Kandungan alami dalam air beras juga bisa mengurangi pigmentasi dan mencegah perubahan warna pada kulit wajah.

5. Memudarkan bekas jerawat pada wajah.
Manfaat air beras ternyata ampuh untuk membantu memudarkan flek hitam dan bekas jerawat di wajah.

6. Menyamarkan kerutan wajah
Sering kita jumpai wanita ataupun pria berusia 30 tahun ke atas memiliki keritan diwajahnya. Air berasa juga sangat membantu dalam memudarkan dan menyamarkan kerutan halus di wajah.

Manfaat ini juga jarang di ketahui atau bahkan diabaikan oleh banyak orang. Padahal jika kita mengikuti dan rutin melakukan nya bisa saja hasil yang dihasilkan oleh air beras ini akan bertahan lama untuk kesehatan kulit kita.